gan ane mau ngasih tau ada yang udah tau penggunaan
aplikasi berbagai berbasis internet.
kita langsung ke TKP aja ya gan. hehe :D
Aplikasi Berbagai Berbasis Internet
Aplikasi
Berbasis Web adalah sebuah aplikasi yang dapat diakses melalui internet atau
intranet, dan pada sekarang ini ternyata lebih banyak dan lebih luas dalam
pemakaiannya. Banyak dari perusahaan-perusahaan berkembang yang
menggunakan Aplikasi Berbasis Web dalam merencanakan sumber daya mereka dan
untuk mengelola perusahaan mereka.
Aplikasi Berbasis
Web dapat digunakan untuk berbagai macam tujuan yang berbeda. Sebagai
contoh, Aplikasi Berbasis Web dapat digunakan untuk membuat invoice dan
memberikan cara yang mudah dalam penyimpanan data di database. Aplikasi
ini juga dapat dipergunakan untuk mengatur persediaan; karena fitur tersebut
sangat berguna khususnya bagi mereka yang berbisnis ritel. Bukan hanya
itu, Aplikasi Berbasis Web juga dapat bekerja memonitoring sistem dalam hal
tampilan. Bahkan jumlah dari Aplikasi Berbasis Web sudah tak terhitung
lagi, yakni dapat di desain dan disesuaikan untuk berbagai jenis industri,
langitlah yang menjadi batasannya.
Selain
fungsi-fungsi tersebut, salah satu keunggulan kompetitif dari Aplikasi Berbasis
Web adalah bahwa aplikasi tersebut ‘ringan’ dan dapat diakses dengan cepat
melalui browser dan koneksi internet atau intranet ke server. Ini berarti
bahwa pengguna dapat mengakses data atau informasi perusahaan mereka melalui
laptop, smartphone, atau bahkan komputer PC di rumah mereka dengan mudah, tidak
seperti aplikasi-aplikasi desktop di mana pengguna harus menginstal perangkat
lunak atau aplikasi yang diperlukan hanya untuk mengakses data / informasi.
Tak dapat dipungkiri lagi bahwa dalam jangka waktu
yang relatif singkat, Internet dan World Wide Web (biasa disebut dengan Web)
telah berkembang dengan sangat pesat sehingga dapat melampaui kecepatan
perkembangan teknologi lainnya di dunia. Internet dan Web juga berkembang pesat
dalam hal jangkauan dan luas bidang kegunaan yang secara nyata mempengaruhi beberapa
aspek kehidupan. Industri yg memakai aplikasi tsb seperti Manufaktur, Biro
perjalanan, Rumah sakit, Perbankan, Pendidikan dan Pemerintahan menggunakan Web
untuk meningkatkan efisiensi operasional mereka. Fenomena ini membuat trend
rekayasa perangkat lunak beralih dari program aplikasi desktop menjadi program
aplikasi under Web.
Aplikasi internet merupakan suatu jenis aplikasi
yang menerapkan arsitektur sistem terdistribusi dengan menggunakan internet
sebagai media komunikasi antar komponennya
Karakteristik aplikasi berbasis Internet
menggunakan protokol aplikasi yang sudah ada atau mendefinisikan protokol
sendiri, Aplikasi di sisi server berkomunikasi langsung dengan client. Aplikasi
di sisi client dapat berupa aplikasi yang berdiri sendiri atau ditempelkan
dalam aplikasi lain. Aplikasi berbasis Web ini menggunakan protokol HTTP,
Aplikasi di sisi server berkomunikasi dengan client melalui Web server.
Aplikasi di sisi client umumnya berupa Web browser jadi, Aplikasi berbasis Web
(client/server-side script) berjalan di atas Aplikasi berbasis Internet.
Walaupun rekayasa Web banyak mengadopsi
prinsip-prinsip rekayasa perangkat lunak, rekayasa Web memiliki banyak
pendekatan, metoda, alat bantu, teknik dan panduan yang memenuhi persyaratan
pembuatan sistem berbasis Web.
Web engineering (rekayasa Web) adalah suatu proses
yang digunakan untuk menciptakan suatu sistem aplikasi berbasis Web dengan
menggunakan ilmu rekayasa, prinsip-prinsip manajemen dan pendekatan sistematis
sehingga dapat diperoleh sistem dan aplikasi Web dengan kualitas tinggi.
Tujuannya untuk mengendalikan pengembangan, minimalisasi resiko dan
meningkatkan kualitas sistem berbasis Web.
Kelebihan menggunakan Aplikasi berbasis Web, sbb :
- Dapat diakses kapanpun dan dimanapun selama ada internet
- Dapat diakses dengan menggunakan Web Browser (umumnya sudah tersedia di PC, PDA & Handphone terbaru) jadi tdk perlu mengistall aplikasi client khusus)
Kekurangan menggunakan Aplikasi
berbasis Web, sbb :
- Antarmuka yang dapat dibuat terbatas sesuai spesifikasi standar untuk membuat dokumen Web dan keterbatasan kemampuan Web browser untuk menampilkannya
- Terbatasnya kecepatan internet mungkin membuat respon aplikasi menjadi lambat.
- Tingkat keamanan yang lebih rentang untuk diakses oleh orang lain atau pihak yang tidak berhak.
Banyaknya referensi literatur yang
bersifat opensource dan kemudahan untuk memperoleh software pendukung untuk
mengembangkan program aplikasi under Web (Apache, PHP, MySL) juga sangat
berperan dalam perkembangan aplikasi berbasis Web ini.
Contoh
aplikasi software berbasis Web : BCA
Internet Banking
Contoh
Aplikasinya :
Berupa
handphone smartphone yang berbasis Android. dengan smartphone bebasis android
kita bisa melakukan mengolah data dan mengakses data atau informasi yang
berada di web,sedangkan contoh lain yang berupa smartphone yaitu berupa
Komputer PC dan Laptop.
Berbasis
Internet di Laptop dan Komputer PC :
Kalau
melihat kecenderungan saat ini banyak tersedia aplikasi online berbasib,
misalnya aplikasi penjualan seperti Point Of Sales (POS), aplikasi ERP,
aplikasi perpustakaan, perwalian online, aplikasi manajemen aset dan masih
banyak lagi. Facebook, twitter, Yahoo mail, Gmail merupakan aplikasi berbasis
web yang ngetrend pada saat ini.
Kalau selama ini biasanya kita menginstall aplikasi yang dibutuhkan di komputer kita sendiri (seperti program untuk mengetik/perkantoran) atau aplikasi custom, di masa depan akan semakin banyak aplikasi yang tersedia melalui Internet dan cukup diakses melalui browser. Pernahkah terpikir, pada suatu saat nanti Setiap kali menjalankan program/aplikasi, yang harus dijalankan adalah "Browser".
Aplikasi yang diinstall di komputer atau PC kita biasanya disebut aplikasi desktop. Nah kalau program yang sudah diinstall ke komputer atau PC kita hilang atau rusak maka kita harus menginstallnya lagi. Kalau untuk aplikasi yang berbasis web, kita tinggal menyalakan browser lalu memanggil alamat lokasi aplikasi itu, sangat mudah bukan, tidak perlu takut kehilangan program karena virus dan lain-lain.
Beberapa kemudahan dan keuntungan menggunakan aplikasi berbasis web antara lain:
- Bisa diakses dari mana saja. Aplikasi terpasang di server, kita bisa mengakses aplikasi tersebut dari mana saja dan dengan komputer apa saja.
- Multi platform artinya bisa digunakan pada sistem operasi apa pun. Karena berbasis Intranet/Internet dan diakses melalui browser, maka kita bisa mengakses aplikasi tersebut dengan sistem operasi apa pun. Diakses dengan sistem operasi Linux, Windows atau Mac OS, kita hanya perlu menggunakan browser dan aplikasi itu akan berjalan dengan sempurna.
- Program yang kita perlukan hanyalah browser (Mozilla Firefox, Internet Explorer maupun browser lainnya), tidak perlu menginstall program lain, yang pasti sudah tersedia langsung di dalam sistem operasi. Tentu ini memudahkan kita karena tidak perlu lagi menginstall untuk menggunakan suatu aplikasi. Keuntungan ini sangat terasa sekali apabila suatu perusahaan mempunyai ribuan komputer. Kalau sebelumnya aplikasi tersebut harus diinstall satu per satu di semua komputer yang digunakan, sekarang tidak perlu lagi menginstal program apapun.
- Selalu mendapatkan versi terbaru dari aplikasi. Karena aplikasi tersebut terpasang di server Intranet/Internet, perusahaan pembuat aplikasi bisa memperbarui aplikasinya terus-menerus. Begitu kita mengakses aplikasi itu, yang kita dapatkan pasti adalah versi terbaru. Tidak perlu lagi kita melakukan upgrade, menginstall service pack, maupun berbagai hal lainnya yang merepotkan.
Di masa
depan, apakah tidak mungkin aplikasi web sudah menyediakan pengolah kata dan
spreadsheet untuk pengguna menghemat biaya daripada membeli aplikasi
perkantoran dan menginstal pada setiap komputer secara individual. Dan
disinilah aplikasi web bertugas menggantikan aplikasi-aplikasi desktop yang
dominan pada saat ini.
Untuk aplikasi web yang canggih, aplikasi web menjadi lebih siap untuk menangani tugas-tugas sehari-hari pengguna. untuk kebutuhan bisnis ini adalah sangat menghemat biaya. Web aplikasi menghilangkan kebutuhan untuk menginstal perangkat lunak pada klien, untuk secara rutin upgrade software pada klien, dan untuk mempertahankan sistem operasi klien. Sebuah aplikasi web dapat berjalan pada Mac atau PC, pada Internet Explorer atau Firefox, sehingga mengurangi biaya untuk mendukung sebuah organisasi atau perusahaan.
Jika kita telah melihat Gmail baru atau klien Yahoo mail, kita telah melihat bagaimana aplikasi web yang canggih telah diterapkan dalam beberapa tahun terakhir. Banyak dari kecanggihan itu adalah karena AJAX, yang merupakan model pemrograman untuk membuat aplikasi web lebih menarik.
Untuk aplikasi web yang canggih, aplikasi web menjadi lebih siap untuk menangani tugas-tugas sehari-hari pengguna. untuk kebutuhan bisnis ini adalah sangat menghemat biaya. Web aplikasi menghilangkan kebutuhan untuk menginstal perangkat lunak pada klien, untuk secara rutin upgrade software pada klien, dan untuk mempertahankan sistem operasi klien. Sebuah aplikasi web dapat berjalan pada Mac atau PC, pada Internet Explorer atau Firefox, sehingga mengurangi biaya untuk mendukung sebuah organisasi atau perusahaan.
Jika kita telah melihat Gmail baru atau klien Yahoo mail, kita telah melihat bagaimana aplikasi web yang canggih telah diterapkan dalam beberapa tahun terakhir. Banyak dari kecanggihan itu adalah karena AJAX, yang merupakan model pemrograman untuk membuat aplikasi web lebih menarik.
Berbasis
Internet di Android :
sekarang
mari kita bahas aplikasi berbasis internet di handphone smartphone berbasis
android.
kita tau
handphone yang berbasis android itu kayak samsung,sony ericson,LG,nexian,
biasanya os android itu bermacam- macam di mulai dari donate dan sampai
sekarang ada yang terbaru os nya yaitu gingerbread.
khusus
buat android kalo kita mau browser internet tanpa harus kesedot pulsa telfon
kita. kita harus mendaftarkan paket supaya pulsa telfon kita tidak
kesedot,sedangkan kalo os nya udah gingerbread dan sudah pakai customroom
supaya kita bisa online dengan menggunakan os gingerbread sudah
menggunakan customroom kita harus cari dan download Asisten APN di google
dan di market android dan pilih apn anda sesuai katu sim anda.
Android adalah produk ponsel cerdas yang menuntut penggunanya juga harus cerdas dan akan lebih bagus jika selalu tersambung ke jaringan internet setiap saat. Tanpa koneksi internet memadai, Android tak punya kelebihan dibandingkan dengan ponsel pintar lainnya. Ponsel Android ibaratnya sebuah komputer, kegunaan komputer itu akan semakin fantastis jika pengguna bisa memilih dan meng-install aplikasi berguna.
Sistem operasi Android yang menggunakan versi modifikasi dari kernel Linux ini awalnya dikembangkan Android Inc, sebuah perusahaan yang kemudian dibeli Google dan akhir-akhir ini oleh Open Handset Alliance.
Android sejak awal memiliki konsep sebagai software berbasis kode komputer yang didistribusikan secara terbuka (open source) dan gratis. Open source inilah sebenarnya kata kunci mengapa Android begitu seksi di mata para petualang gadget.
Keuntungan open source, banyak pengembang software yang bisa melihat dan memanfaatkan kode itu serta bisa membuat aplikasi baru di dalamnya. Satu hal yang unik, berbagai aplikasi itu diwadahi dalam sebuah portal, yaitu Android Market, sehingga pengguna tinggal meng-install aplikasi pilihannya.
Semua ponsel Android yang langsung bekerja sama dengan Google akan punya akses ke Android Market. Namun, sekarang juga sudah tumbuh portal software market di luar Android Market yang memungkinkan ponsel-ponsel Android yang ”indie” bisa menyediakan layanan instalasi berbagai aplikasi tambahan yang dibutuhkan.
Di portal Android Market dan sejenisnya disediakan ribuan aplikasi, yang mayoritas bisa didapatkan secara gratis. Ponsel Android ditunggu-tunggu kehadirannya oleh penggemar yang mania internet, terutama mereka yang sudah tak terpisahkan dari berbagai aplikasi khas dari Google, seperti Google Search, Google Talk, Gmail, Google Maps, dan Google Calendar.
Akses internet penuh
Yup, tak ada yang meragukan bahwa Android itu canggih. Tetapi, apakah pasar Indonesia akan meresponsnya dengan antusias? Inilah teka-teki yang masih belum terjawab.
Namun, Guntur S Siboro, Chief Marketing Officer Indosat, punya alasan kuat dan optimistis dengan masa depan Android. ”Pengalaman berinternet pertama kali bagi masyarakat Indonesia itu lewat ponsel, bukan lewat komputer konvensional. Karena itu, pilihan Android ini merupakan pilihan tepat untuk mendorong pertumbuhan internet di Indonesia,” katanya.
Untuk paket data IM3/Mentari, ya IM3/Mentari memang sudah lama menjadi salah satu favorit penulis karena harga yang murah dan masih nyaman untuk keperluan data normal. Tetapi, dengan ponsel Android dan kartu IM3 di dalamnya (paket data standar IM3 yang bukan broadband), ketika menjalankan fungsi Google Maps, beberapa kali penulis harus berhenti sejenak di tepi jalan untuk menunggu load data dari peta agar tampil sempurna selama perjalanan.
Android adalah produk ponsel cerdas yang menuntut penggunanya juga harus cerdas dan akan lebih bagus jika selalu tersambung ke jaringan internet setiap saat. Tanpa koneksi internet memadai, Android tak punya kelebihan dibandingkan dengan ponsel pintar lainnya. Ponsel Android ibaratnya sebuah komputer, kegunaan komputer itu akan semakin fantastis jika pengguna bisa memilih dan meng-install aplikasi berguna.
Sistem operasi Android yang menggunakan versi modifikasi dari kernel Linux ini awalnya dikembangkan Android Inc, sebuah perusahaan yang kemudian dibeli Google dan akhir-akhir ini oleh Open Handset Alliance.
Android sejak awal memiliki konsep sebagai software berbasis kode komputer yang didistribusikan secara terbuka (open source) dan gratis. Open source inilah sebenarnya kata kunci mengapa Android begitu seksi di mata para petualang gadget.
Keuntungan open source, banyak pengembang software yang bisa melihat dan memanfaatkan kode itu serta bisa membuat aplikasi baru di dalamnya. Satu hal yang unik, berbagai aplikasi itu diwadahi dalam sebuah portal, yaitu Android Market, sehingga pengguna tinggal meng-install aplikasi pilihannya.
Semua ponsel Android yang langsung bekerja sama dengan Google akan punya akses ke Android Market. Namun, sekarang juga sudah tumbuh portal software market di luar Android Market yang memungkinkan ponsel-ponsel Android yang ”indie” bisa menyediakan layanan instalasi berbagai aplikasi tambahan yang dibutuhkan.
Di portal Android Market dan sejenisnya disediakan ribuan aplikasi, yang mayoritas bisa didapatkan secara gratis. Ponsel Android ditunggu-tunggu kehadirannya oleh penggemar yang mania internet, terutama mereka yang sudah tak terpisahkan dari berbagai aplikasi khas dari Google, seperti Google Search, Google Talk, Gmail, Google Maps, dan Google Calendar.
Akses internet penuh
Yup, tak ada yang meragukan bahwa Android itu canggih. Tetapi, apakah pasar Indonesia akan meresponsnya dengan antusias? Inilah teka-teki yang masih belum terjawab.
Namun, Guntur S Siboro, Chief Marketing Officer Indosat, punya alasan kuat dan optimistis dengan masa depan Android. ”Pengalaman berinternet pertama kali bagi masyarakat Indonesia itu lewat ponsel, bukan lewat komputer konvensional. Karena itu, pilihan Android ini merupakan pilihan tepat untuk mendorong pertumbuhan internet di Indonesia,” katanya.
Oh,
akhirnya internet adalah salah satu alasan kuat untuk meluncurkan
sebuah produk. Hal yang melegakan, alasan ini akan diikuti dengan
berbagai paket layanan data dari Indosat yang akan mendukung fungsi
Android. Salah satu layanan paket data yang digadang-gadang itu adalah
Paket Prepaid Broadband, yaitu akses broadband dengan menggunakan kartu
IM3/Mentari dengan cara dial ke *777*1*5# serta Paket Prepaid Broadband
IM2 (mulai tanggal 25 Februari 2010). Pelanggan IM3/Mentari juga bisa
menggunakan paket Broadband IM2 serta tentunya handset Android dengan
harga spesial.
Dulu, ketika IM2 diluncurkan pertama kali, penulis
sempat berlangganan dan di akhir cerita kecewa dengan tagline broadband
di dalamnya karena faktanya tak seperti yang dijanjikan, banyak daerah
yang tak terjangkau. Semoga paket data kali ini benar-benar akses
broadband.Untuk paket data IM3/Mentari, ya IM3/Mentari memang sudah lama menjadi salah satu favorit penulis karena harga yang murah dan masih nyaman untuk keperluan data normal. Tetapi, dengan ponsel Android dan kartu IM3 di dalamnya (paket data standar IM3 yang bukan broadband), ketika menjalankan fungsi Google Maps, beberapa kali penulis harus berhenti sejenak di tepi jalan untuk menunggu load data dari peta agar tampil sempurna selama perjalanan.
Cara
Menggunakan Market Android :
Sebelum
kita menggunakan market android kita harus punya akun google,kalo misalkan
punya kita langsung login kalo tidak kita harus buat, hehe
dan baru
kita masuk ke market android dan download aplikasi yang kita mau dan langsung
terinstal
Aplikasi
di Android :
AppsGeyser Beta adalah layanan online baru yang
memungkinkan pengguna dengan cepat membuat sebuah aplikasi berbasis Android
dari konten web. Setelah anda membuat sebuah aplikasi, anda akan mendapatkan
sebuah file yang berformat APK dan dapat langsung mendistribusikannya secara
bebas. Jika banyak orang yang menggunakannya, Anda bisa memperoleh keuntungan
dengan menampilkan iklan pada aplikasi yang anda buat.
Anda memiliki pilihan untuk mengirimkan
pemberitahuan pop-up langsung ke aplikasi Anda, dan AppsGeyser menyediakan
statistik pengguna secara real-time.
Seperti pada layanan Google App Inventor,
tidak dibutuhkan kemampuan programing untuk membuat aplikasi berbasis android.
Yang dibutuhkan hanya content web yang akan di konversi menjadi aplikasi
android.
Keuntungan Android di Berbasis Internet :
1. tidak perlu bayar untuk download aplikasi.
2. Didukung penuh google. Jadi kita dapat menikmati semua layanan google seperti gmail, youtube, dan fasilitas google lainnya.
3. Stabil dan nggak mudah error atau hang.
4. Aman dari virus karena berbasis linux (kernel 2.6).
5. Aplikasi game 3 D nya sangat stabil dan mantap.
6. Konektivitas lengkap. Bluetooth, wifi, GPS.
7. Layar sentuh bagus pakai tangan nggak bisa pakai stylus.
8. Harga relatif murah.
Kelemahan Android di Berbasis Internet :
1. Kurang nyaman untuk telepon.
2. Masih membingungkan bila pertama pakai.
3. Tidak ada Microsoft office.
4. Harus terkoneksi internet.
5. Belum banyak aplikasi yang tersedia.
1. tidak perlu bayar untuk download aplikasi.
2. Didukung penuh google. Jadi kita dapat menikmati semua layanan google seperti gmail, youtube, dan fasilitas google lainnya.
3. Stabil dan nggak mudah error atau hang.
4. Aman dari virus karena berbasis linux (kernel 2.6).
5. Aplikasi game 3 D nya sangat stabil dan mantap.
6. Konektivitas lengkap. Bluetooth, wifi, GPS.
7. Layar sentuh bagus pakai tangan nggak bisa pakai stylus.
8. Harga relatif murah.
Kelemahan Android di Berbasis Internet :
1. Kurang nyaman untuk telepon.
2. Masih membingungkan bila pertama pakai.
3. Tidak ada Microsoft office.
4. Harus terkoneksi internet.
5. Belum banyak aplikasi yang tersedia.
gan gimana semoga informasi yang saya bagikan semoga bermanfaat bukan kalian . hehe :D
Sumber :
http://www.webarq.com/id/aplikasi-berbasis-web.html
http://blog.chung.web.id/2011/02/17/appsgeyser-jadikan-konten-web-sebagai-aplikasi-android/
http://www.ubaya.ac.id/ubaya/articles_detail/5/Aplikasi-berbasis-web-untuk
http://aldyputra.net/2011/04/kelemahan-android/
http://aldyputra.net/2011/04/kelemahan-android/